Sabtu, 12 Desember 2009

PENGATURAN KECEPATAN PUTARAN KIPAS ANGIN DENGAN MENGGUNAKAN REMOTE KONTROL BERBASIS MIKROKONTROLLER AT89C2051

Perkembangan dan kemajuan teknologi yang demikian pesat sangat membantu manusia dalam proses penyelesaian pekerjaan. Penemuan-penemuan disegala bidang semakin berkembang begitu juga halnya dengan kemajuan teknologi yang semakin canggih dan semakin simple dalam bentuk dan ukurannya.
Contohnya saja kipas angin, dimana pada penggunaan kipas angin sering kali seseorang untuk menghidupkan dan mematikan atau mengganti urutan kecepatan kipas angin harus rela berjalan menuju saklar dari kipas angin tersebut. Dengan keadaan seperti ini maka dilakukan rancangan suatu alat yang memudahkan sipengguna kipas angin dapat menghidupkan dan mematikan serta mengganti urutan kecepatan kipas angin dengan menggunakan remote control.
Remote control yang dipakai disini yaitu remote sony. Jarak antara remote control dengan kipas berkisar 2 sampai 5 meter. Perubahan kecepaatan kipas angin juga dipengaruhi oleh besarnya tahanan yang dihubungkan ke rangkaian microcontroller. Semakin besar tahanan yang digunakan maka akan mempengaruhi semakin lambat kecepatan putar kipas angin, dan kecepatan putar kipas angin akan berubah semakin cepat jika tahanan yang dihubungkan pada microcontroller semakin kecil. Setelah dilakukan pengukuran dengan menggunakan tachometer maka didapat bahwa kecepatan 1 pada kipas angin adalah sebesar 1400 rpm sedangkan kecepatan 2 pada kipas angin adalah sebesar 1200 rpm.
Daftar Pustaka
1. George Kennedy and Bernard Davis, "Electronic Communication System", Glencoe Macmillan/McGraw-Hill, Australia, 4th ed., 1992.
2. Howard M. Berlin, "Design of Phase-Locked Loop Circuit With Experiment", Howard W. Sams & Co., Inc., Indiana, 1982.
3. I. Scott Mackenzie, "The 8051 Microcontroller", Prentice-Hall Inc., Indiana, 2nd ed., 1995.
4. Xavier Pacheco and Steve Teixeria, "Delphi 2 Developers Guide", Borland Press, Indiana, New Jersey, 2nd ed., 1996.
Di posting oleh :
Nama : Muhammad Ardhinata
NIM : 41407010018
Fakultas : Teknologi Industri
Jurusan : Teknik Elektro
Skripsi/ Jurnal : Jurnal Mahmuddin, ST,
Tugas : 10

Tidak ada komentar:

Posting Komentar